Dinas ESDM, Penanaman Modal, dan PTSP Papua Ikuti Upacara Harlah Pancasila 2025
Jayapura – Dinas ESDM, Dinas Penanaman Modal, dan DPMPTSP Provinsi Papua mengikuti upacara Hari Lahir Pancasila tingkat provinsi di Halaman Kantor Gubernur, Senin (2/6/2025).
Upacara ini dilaksanakan sebagai bentuk penghormatan atas nilai-nilai luhur Pancasila sekaligus bagian dari apel gabungan seluruh perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Provinsi Papua.
Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi Papua bertindak sebagai inspektur upacara dan membacakan amanat resmi dari Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Republik Indonesia.
Dalam pidatonya, Kepala BPIP menegaskan, “Pancasila adalah rumah besar keberagaman yang menyatukan lebih dari 270 juta rakyat Indonesia dalam semangat persatuan dan gotong royong.”
Ia juga menyampaikan bahwa, “Kemajuan tanpa arah ideologis akan mudah goyah. Pancasila harus menjadi fondasi setiap kebijakan, pembangunan, dan interaksi sosial di era digital.”
Ditekankan pula pentingnya menghadirkan Pancasila dalam pendidikan, birokrasi, serta pemerataan ekonomi demi terwujudnya keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia.
Dinas ESDM, Penanaman Modal, dan PTSP Papua menyatakan komitmennya untuk mengimplementasikan nilai Pancasila dalam pelayanan dan tata kelola pemerintahan yang transparan.
Upacara peringatan Hari Lahir Pancasila ini berlangsung khidmat dan menjadi momentum refleksi bersama untuk memperkuat semangat kebangsaan dan menjaga persatuan bangsa Indonesia.*